Alumni Muda Unpad Sambut Baik Arsjad Rasyid dan Andika Perkasa Jadi Pimpinan TPN Ganjar

Rizal Fadillah
(dua dari kiri) Ketua IKA Muda UNPAD, Fuad Rinaldi. (Foto: Ist)

Kang Fuad mengakui, jika dirinya sudah sangat mengenal sosok Arsjad Rasyid. Sebab menurutnya, Ketua Kadin Indonesia tersebut merupakan bagian dari keluarga besar Unpad.

"Untuk Kang Arsjad saya tahu betul beliau, beliau ini Anggota Kehormatan MWA Universitas Padjadjaran. Tentunya beliau ini bagian keluarga besar Universitas Padjadjaran, bagian dari Ikatan Alumni UNPAD (IKA Unpad) tang ketuanya teteh kami, Teh Irawaty Hermawan," imbuhnya.

Kang Fuad menilai, Arsjad Rasyid merupakan sosok pengayom para pengusaha. Hal itu dibuktikan dengan diterimanya BPP HIPKA sebagai anggota Kadin Indonesia.

"Kami apresiasi tinggi walaupun kami ini anak bawang di Kadin tapi beliau tidak pilih kasih dan tetap mengajak kami dalam melakukan kontribusi pada ekonomi nasional. Beliau ini sangat sederhana, merakyat mirip kayak Pak Ganjar Pranowo tapi versi pengusahanya," ungkapnya.

Kang Fuad pun mengaku bersyukur Arsjad Rasyid terpilih menjadi Ketua TPN Ganjar Pranowo.

"Semoga dapat mengayomi adik-adik civitas akademika Unpad, mengayomi para pengusaha, mengayomi relawan dan simpul pemenangan Ganjar Pranowo, dan mengayomi simpatisan Ganjar Pranowo hingga Pemilu 2024 dan pak Ganjar Pranowo menang menjadi Presiden 2024," tandas Kang Fuad yang juga Alumni Sekolah Pemikir Bangsa Megawati Institute Angkatan IX.

Editor : Rizal Fadillah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network