Kereta Cepat Whoosh Resmi Beroperasi, Luhut Yakini Ekonomi Daerah Lintasan Bakal Tumbuh

Rizal Fadillah
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan saat mendampingi Presiden Jokowi meresmikan Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB). (Foto: Humas Setkab/Rahmat)

JAKARTA, iNewsBandungRaya.id - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan meyakini, keberadaan Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) atau Whoosh akan memberikan manfaat bagi masyarakat.

Menurutnya, manfaat KCJB ini akan sangat dirasakan khususnya bagi masyarakat yang berada di daerah lintasan, mulai dari pembukaan lapangan kerja hingga peningkatan pertumbuhan ekonomi.

“Mulai dari terciptanya lapangan kerja baru, utamanya bagi masyarakat lokal, menghadirkan multiplier effect terhadap moda transportasi lainnya atau kendaraan-kendaraan feeder, menciptakan pertumbuhan ekonomi di wilayah yang dilintasi oleh jalur kereta api cepat,” ucap Luhut di Stasiun KCJB Halim, Jakarta Timur, Senin (2/10/2023).

Selain itu, bangsa Indonesia juga memperoleh manfaat peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) dari transfer teknologi modern yang digunakan dalam kereta cepat.

“Technology transfer yang mutakhir terutama di bidang konstruksi dan modernisasi sistem perkeretaapian,” ungkapnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network