Buntut Kekecewaan, Buruh Long March dari Gedung Sate hingga Tutup Tol Pasteur

Aqeela Zea
Buruh Long March dari Gedung Sate hingga Tutup Tol Pasteur. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Ribuan buruh di Jawa Barat melakukan aksi long march dari Gedung Sate, Kota Bandung menuju Jalan Tol Pasteur, Kamis (31/11/2023). Disana, mereka berencana melalukan penutupan akses tol.

Aksi ini merupakan bentuk kekecewaan para buruh atas keputusan Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin yang tetap menggunakan PP 51 Tahun 2023 tentang Pengupahan dalam menentukan upah minimum kabupaten/kota (UMK) 2024.

Berdasarkan pantauan, massa buruh dari berbagai organisasi itu berjalan sambil membawa bendera dan meneriakkan yel-yel. Lagu Iwan Fals berjudul 'Bongkar' pun terdengar dinyanyikan dengan lantang.

"Kita ke Tol Pasteur. Tutup," ucap salah seorang buruh.

Akibat long march yang dilakukan, ruas Jalan Prof Mochtar Kusumaatmadja ditutup di kedua arah dan menimbulkan kemacetan di sejumlah titik. Petugas kepolisian pun telah melakukan pengaturan arus lalu lintas.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network