GARUT, iNewsBandungRaya.id - Garut merupakan salah satu kabupaten di Jawa Barat yang kerap menjadi destinasi pilihan wisatawan untuk berlibur, termasuk di momen liburan akhir tahun.
Selain memiliki beragam tempat wisata dengan keindahan alamnya, Garut juga memiliki banyak tempat wisata kuliner yang siap memanjakan lidah para pengunjungnya.
Karena itu, bagi Anda dan keluarga yang sedang liburan akhir tahun di Garut, jangan sampai melewatkan untuk mengunjungi tempat kuliner di daerah berjuluk Kota Dodol ini.
Nah, berikut ini 8 tempat kuliner enak di Garut, dirangkum dari berbagai sumber.
1. Pujasega Family Restaurant
Salah satu tempat kuliner di Garut yang wajib dikunjungi adalah Pujasega Family Restaurant. Restoran yang terletak di Jl. Otto Iskandardinata No. 64, Tarogong, Pananjung, Tarogong Kaler, Cimanganten, Tarogong Kaler ini menyediakan berbagai macam menu, mulai kuliner Indonesia hingga masakan Jepang.
2. Rumah Makan Cibiuk
Puas mengelilingi Garut tak lengkap rasanya jika tak menyantap lalapan khas Garut. Menikmati ikan gurame lengkap dengan sambal cibiuk yang unik, bisa dilakukan dengan mengunjungi Rumah makan Cibiuk yang terletak Jl. Otista No.321, Pananjung, Tarogong Kaler.
Selain itu, rumah makan ini menyajikan pula menu makanan yang lain seperti tumis genjer, pedas hingga tumis jambal roti.
3. Bakso Mang Ano
Menjadi salah satu makanan khas Indonesia yang memiliki banyak penggemar, bakso enak dinikmati kapanpun. Bakso Mang Ano yang terletak di Jl. Otista No.321, Pananjung, Kec. Tarogong Kaler ini kerap menjadi pilihan saat berkunjung ke Garut.
4. Nasi Liwet Pak Asep Stroberi
Berkunjung ke Garut memang kurang pas rasanya jika belum mencoba nasi liwet yang ada di sana. Nasi liwet Pak Asep Stroberi yang terletak di Jl. Cimaragas No.95, Ngamplangsari, Kec. Cilawu ini menyajikan nasi liwet dalam kastrol dengan aroma yang menggoda dengan aneka lauk dan lalapan yang beragam.
5. Rumah Makan Kampung Muara Sunda
Ingin mencari tempat dengan pemandangan bentangan sawah yang hijau di Garut? Kamu wajib berkunjung ke rumah makan Kampung Muara Sunda yang terletak di Jl. Raya Bayongbong KM.3, Garut Kota, Muara Sanding, Kec. Garut Kota.
Rumah makan ini menyajikan beragam menu yang dapat dipilih mulai gurame bakar hingga udang asam manis.
6. Cargo Kitchen & Lounge
Jika umumnya tempat makan di Garut hadir dengan konsep tempat duduk lesehan atau saung, maka Cargo Kitchen & Lounge yang terletak di Jl. Cimanuk No.338, Sukagalih, Kec. Tarogong Kidul ini menyajikan tempat yang lebih tepat untuk nongkrong.
Terdapat beragam menu yang disajikan mulai dari masakan nusantara hingga western. Di sini juga menyajikan live musik.
7. Ramen Gorilla
Makanan khas Jepang, ramen juga dapat ditemukan di Garut. Terletak di Jl. Terusan Pembangunan, Pataruman, Kec. Tarogong Kidul, Ramen Gorilla sering dijadikan sebagai tempat kulineran sekaligus nongkrong dengan teman.
Rasanya yang lezat d dengan harga yang terjangkau menjadi alasan bagi para pelancong memilih Ramen Gorilla sebagai tempat makan di Garut.
8. Graha Sindang Reret
Garut memang terkenal dengan wisata kulineran dengan nuansa pedesaan dan makanan khas sundanya. Salah satunya Graha Sindang Reret yang terletak di Jl. Patriot No. 13-14, Sukagalih, Kec. Tarogong Kidul ini menyediakan berbagai olahan dengan menu pilihan daging ikan beserta sup.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait