Resep dan Cara Bikin Seblak Mie Kuah Pedas, Hidangan Bikin Nagih saat Turun Hujan

Aqeela Zea
Seblak Mie. (Foto: Pinterest/warunggelo pedas)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Seblak menjadi salah satu hidangan yang paling cocok disantap saat turun hujan. Disajikan saat panas ditambah rasa yang pedas, dijamin dinginnya cuaca hujan pun seketika berubah menjadi hangat.

Seblak merupakan salah satu kuliner khas Sunda tepatnya Bandung yang kini populer di kalangan luas. Makanan yang identik bercita rasa gurih pedas dengan rempah kencur itu kini bisa dengan mudah dicari dan dibuat.

Seblak umumnya terbuat dari kerupuk yang terdiri dari bawang putih dengan kencur. Kerupuk yang digunakan untuk membuat seblak perlu direbus hingga menghasilkan tekstur yang kenyal.

Tak hanya kerupuk, kamu juga bisa menambah bahan lainnya seperti mie, sayuran, telur, makaroni, bakso hingga daging. Kelezatan dan kehangatan seblak pun benar-benar bikin nagih.

Nah jika kamu tertarik, ada resep yang bisa kamu coba untuk membuat seblak di rumah. Resep seblak mie berikut ini sangat simple karena kamu bisa bebas berkreasi dengan bahan-bahannya sesuai selera.

Bahan-Bahan & Bumbu Seblak Mie

- 2 bungkus mie instan
- 1 butir telur, dikocok lepas
- 100 gram kerupuk aci mentah
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- 1 ikat sawi hijau, potong sesuai selera
- 2 buah sosis, potong sesuai selera
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- ½ sendok teh lada bubuk
- 1 sendok teh penyedap rasa
- 300 ml air

Bumbu Halus:

- 2 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 4 buah cabai rawit
- 1 ruas kencur

Cara Membuat Seblak Mie Kuah

- Panaskan air hingga mendidih. Rebus mie dan kerupuk aci hingga setengah matang. Sisihkan.
- Panaskan minyak secukupnya lalu tumis bumbu halus sampai harum. Sisihkan ke pinggir wajan.
- Selanjutnya masukkan sosis dan telur ke dalam wajan. Tumis dan orak-arik telur sebentar lalu aduk bersama bumbu halus tadi.
- Tuang air ke dalam wajan dan aduk rata sampai bumbu tercampur rata. Masak hingga mendidih.
- Masukkan mie dan kerupuk setengah matang tadi lalu aduk rata.
- Bumbui dengan gula, lada bubuk, dan garam sesuai selera. Masak sebentar hingga kuah mengental.
- Terakhir, tambahkan daun bawang yang telah diiris halus dan potongan sawi hijau ke dalam seblak. Masak sebentar hingga layu.
- Setelah matang, tuang seblak mie ke dalam mangkuk. Seblak mie siap disajikan.

Editor : Zhafran Pramoedya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network