Sambut Ramadhan, MUI Jabar Gelar Doa Bersama dan Bazar Murah di Gedung Sate

Putri Mutia Rahman
Sekretaris MUI Jabar, Rafani Achyar. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat akan menggelar istigosah atau doa bersama dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan pada Sabtu (9/3/2023). Rencananya, kegiatan tersebut akan digelar di Jalan Diponegoro tepatnya di depan Gedung Sate, Kota Bandung.

Sekretaris MUI Jabar, Rafani Achyar mengatakan, istigosah atau doa bersama ini akan dihadiri oleh para tokoh-tokoh agama, tokoh masyarakat, perwakilan pondok pesantren, para santri kemudian juga pimpinan MUI di kabupaten-kota se-Jabar.

"Nah Alhamdulillah kegiatan ini mendapatkan dukungan. Jadi hasil kolaborasi kami dengan pemprov tentunya, dengan Kanwil Kemenag, dengan Forkopimda," ucap Rafani di Bandung, Jumat (8/3/2024).

Rafani mengatakan, kegiatan istigosah atau doa bersama ini sudah menjadi bagian tradisi khusus di lingkungan MUI menjelang bulan Ramadhan.

"Istilah populer kan ada Tarhib Ramadhan. Kita tau kan bulan Ramadhan itu penuh berkah jadi tentu saja kita mengharapkan keberkahan pada bulan Ramadhan nanti sehingga kita mendapatkan kemuliaan, kemudian pada waktunya nanti bulan Ramadhan itu bisa berjalan dengan tenang, tentram, masyarakat bisa secara khusyu beribadah," tuturnya.

Selain itu, kegiatan istigosah atau doa bersama ini juga dalam rangka bentuk syukur atas terselenggarannya Pemilu 2024 yang damai dan lancar.

"Walaupun harus menunggu perhitungan secara manual oleh KPU, jadi Alhamdulillah pemilunya menurut kami itu lancar," ungkapnya.

Meski begitu, pihaknya tak menampik jika dinamika politik yang berkembang di masyarakat pasca pemilu ini masih tetap dinamis, bahkan ada hal-hal yang ada memprihatinkan.

"Nah MUI terdorong oleh rasa ingin berpartisipasi menciptakan situasi yang kondusip, aman, tenang, tentram. Tentu cara MUI itu adalah cara spiritual atau cara ruhaniah. Makanya kami melakukan doa bersama istigosah agar situasi itu tetap kondusip tetap aman, damai, tenang, tentram ditengah perbedaan tiap tiap pilihan politik masyarakat tapi tidak mengganggu pada suasana," bebernya.

Rafani menyebut, nantinya K.H Anis Mansur dari MUI Cirebon akan memberikan tausiah dalam acara istigosah atau doa bersama tersebut. Tak hanya itu, pihaknya juga turut mengundang Abdullah Gymnastiar atau akrab disapa Aa Gym.

"Aa Gym sudah ada konfirmasi beliau Insya Allah bersedia. Kemudian nanti juga ada K.H Ii Abdul Basyid Ketua MUI Kabupaten Tasikmalaya jadi ada dua orang tokoh yang akan memberikan tausiah nanti. Tentu tausiah yang diharapkan oleh kita memberikan pencerahan kepada masyarakat seperi apa yang tadi harapkan itu," paparnya.

Selain istigosah atau doa bersama, kata Rafani, MUI Jabar juga menggelar bazar murah bagi masyarakat. 

"Ada penjualan sembako murah rencananya. Yaitu mudah-mudahan kegiatannya ini pertama berdoa tapi juga sekaligus memberikan manfaat untuk masyarakat," imbuhnya.

Rafani menyebut, kegiatan ini hanya di satu titik saja yakni di Jalan Diponegoro tepatnya di depan Gedung Sate, Kota Bandung.

"Memang ini levelnya Jawa Barat. Mangkannya kami mengundang MUI kabupaten/kota se-Jabar tapi ya mungkin kalo jamaah yang itu jamaah intinya Bandung Raya," tandasnya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network