Akira Toriyama, Pencipta Dragon Ball Meninggal Dunia di Usia 68 tahun

Putri Mutia Rahman
Akira Toriyama, Pencipta Dragon Ball Meninggal Dunia. (EPA-EFE/JIJI PRESS JAPAN)

Untuk diketahui, Akira Toriyama mengawali perjalanannya sebagai mangaka pada usia 23 tahun akibat sangat membutuhkan uang usai keluar dari pekerjaan kantoran di bidang periklanan.

Hal ini dilakukan Toriyaman dengan mengirimkan karya manga buatannya ke penerbit Weekly Shonen Magazine. Setelah sempat ditolak beberapa kali, manga Wonder Island buatan Toriyama akhirnya diterima oleh Weekly Shonen Magazine pada 1978 sehingga jadi karya pertama miliknya yang dipublikasikan.

Karier Akira Toriyama sebagai mangaka pun semakin melejit setelah ia merilis manga Dr. Slump (1980) karena membuatnya meraih berbagai penghargaan serta langsung diadaptasi jadi anime di tahun yang sama.

Namun, karya Toriyama yang paling mendunia dan masih populer hingga sekarang tentu saja Dragon Ball yang dilahirkan oleh Toriyama dalam wujud manga dari 1984 hingga 1995.

Kesuksesan manga Dragon Ball pun membuatnya diadaptasi menjadi anime, dan bahkan sudah beberapa kali memiliki film layar lebarnya sendiri. Toriyama pun masih terlibat dalam proses penggarapan manga dan anime Dragon Ball sebelum meninggal pada 2024.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network