Sambut Baik Cycling de Jabar 2024, Bey Pastikan Infrastruktur Jalan Capai 90 Persen

Rizal Fadillah
(tengah) Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin. (Foto: iNews Bandung Raya)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat kembali menggelar ajang balap sepeda tahunan Cycling de Jabar (CDJ) 2024. Rencananya, kegiatan tersebut akan digelar pada 25 Mei mendatang.

Cycling de Jabar merupakan langkah nyata Pemprov Jabar dalam mempromosikan keunggulan daerah. Nantinya, para peserta akan memulai perjalanan dari Kabupaten Pangandaran hingga Kota Cirebon.

Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin mengatakan, Cycling de Jabar 2024 sekaligus menjadi ajang untuk mempromosikan Bandara Kertajati.

"Saya menyambut baik karena itu melewati rutenya Cirebon, Kuningan, Ciamis. Karena emang Cirebon juga penyanggah Kertajati jadi kami ingin rutenya Cirebon," ucap Bey saat Press Conference Cycling De Jabar 2024 di Gedung Sate, Kota Bandung, Kamis (14/3/2024).

Bey memastikan, segala persiapan telah dilakukan termasuk soal infrastruktur jalan yang nantinya akan dilalui oleh pesepeda.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network