Hari Ini Kemenag Bakal Umumkan Hasil Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1445 H 

Rina Rahadian
Ilustrasi sidang Isbat. (Foto: Istimewa)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Kementerian Agama (Kemenag) bakal menggelar sidang isbat penentuan Hari Raya Idul Fitri atau penetapan 1 Syawal 1445 H, pada Selasa (9/4/2024) sore.

Sidang isbat sendiri akan digelar di Auditorium HM. Rasjidi gedung Kemenag Jakarta.

Perlu diketahui jalannya sidang isbat juga bisa disaksikan di live streaming YouTube Bimas Islam dan juga TV Nasional.

Dikutip dari keterangan resmi Instagram Kemenag RI, sidang isbat akan dimulai pada pukul 17.00 WIB.

Lalu, setelah buka puasa akan digelar sidang isbat secara tertutup untuk umum.

Setelah itu, Kemenag akan mengumumkan hasil sidang isbat penentuan Hari Raya Idul Fitri dan penetapan 1 Syawal pada pukul 19.05 WIB.

Editor : Zhafran Pramoedya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network