5 Rekomendasi Game Mobile Seru untuk Keluarga, Bisa Dicoba saat Lebaran

Rizal Fadillah
5 Rekomendasi Game Mobile Seru untuk Keluarga. (Foto: net)

1. Mobile Legends: Bang Bang

Mobile Legends: Bang Bang garapan Moonton adalah game paling populer di Indonesia. Pasalnya pemain game ini terbilang sangat banyak, sehingga besar kemungkinan saudara yang ada di kampung pasti mengenal game ini.

Keseruan bermain game MOBA ini akan jauh lebih terasa jika kamu bermain bersama saudaramu. Soalnya game ini mengharuskan pemain untuk saling bekerja sama agar bisa raih kemenangan di dalam sebuah pertandingan. Mobile Legends: Bang Bang bisa dimainkan bersama hingga 5 orang, sehingga menjadi salah satu cara terbaik buat bersosialisasi bersama saudara jauh.

2. PUBG Mobile

Selain Mobile Legends: Bang Bang, game lain yang juga bisa menjadi alat buat mabar bersama saudara di kampung adalah PUBG Mobile. Game garapan Tencent ini juga sudah memiliki popularitas yang tinggi, sehingga semua orang pasti pernah mendengar atau mungkin memainkannya.

Kamu bisa berburu WWCD bersama sanak saudara, dan satu tim dalam game ini bisa dibentuk hingga 4 orang pemain. Makanya PUBG Mobile bisa menjadi salah satu rekomendasi game mobile seru yang harus kamu coba bersama saudaramu di kampung.

3. Call of Duty: Warzone Mobile

Activision mengumumkan kalau Call of Duty Warzone Mobile akan rilis secara global pada akhir Maret tahun ini, atau tepatnya pada 21 Maret 2024 mendatang. Selain itu mereka juga mengumumkan kalau game ini hanya akan bisa dimainkan pada ponsel berbasis iOS dan Android.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network