Hasil Timnas Indonesia vs Australia Babak Pertama: Garuda Muda Unggul 2-0

Rina Rahadian
Timnas Indonesia U-23. (Foto: PSSI)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Timnas Indonesia berhasil unggul di babak pertama matchday ketiga Grup A lawan Yordania pada Minggu (21/4/2024) malam.

Laga antara Timnas Indonesia vs Yordania berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar. 

Gol pertama Timnas Indonesia diciptakan lewat eksekusi tendangan penalti Marselino Ferdinan di menit ke-23.

Adapun gol kedua, diciptakan lewat tendangan Witan Sulaiman di menit ke-40.

Hingga peluit babak pertama berbunyi, Timnas Indonesia berhasil unggul atas Yordania dengan skor 2-0.

Seperti diketahui, laga ketiga di fase grup ini merupakan pertandingan penentu Timnas Indonesia untuk lolos ke babak perempat final Piala Asia U-23.

Timnas Indonesia saat ini baru berada di posisi kedua Grup A dengan tiga poin atas kemenangannya lawan Australia pada Kamis (18/4/2024) kemarin.

Sedangakan, Yordania berada diposisi keempat klasemen Grup A dengan 1 poin, dan Australia diposisi ketiga dengan raihan 1 poin. 

Adapun posisi pertama Grup A ditempati pleh Qatar dengan 6 poin dan sudah dipastikan lolos ke 8 besar.

Editor : Zhafran Pramoedya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network