Pemprov Jabar Targetkan 100 Juta Kunjungan Wisatawan Domestik di 2024

Rizal Fadillah
Sekretaris Daerah (Sekda) Jabar, Herman Suryatman. (Foto: Biro Adpim Jabar)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat menargetkan kunjungan wisatawan domestik ke Jabar tembus 100 juta orang pada tahun 2024. Sementara kunjungan wisatawan mancanegara ditargetkan sebanyak 1 juta orang.

Sekretaris Daerah (Sekda) Jabar, Herman Suryatman mengatakan, wisatawan domestik yang berkunjung ke berbagai destinasi wisata di Jabar pada 2023 tercatat sebanyak 85 juta orang. Sedangkan wisatawan mencanegara sebanyak 740.000 orang. 

"Kita targetkan tahun ini bisa menembus 100 juta wisatawan domestik dan minimal 1 juta wisatawan mancanegara berkunjung ke Jabar," ucap Herman di Kota Bandung, Jumat (7/6/2024). 

Herman pun optimistis, target yang ditetapkan tahun ini bisa tercapai. Menurutnya, kunci untuk mencapai target tersebut adalah kolaborasi Pentahelix, salah satunya dengan pelaku jasa pariwisata. 

"Saya yakin target itu bisa, asal kita bekerja, kolaborasi, sabilulungan," ujarnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network