Optimalkan Kembali Citarum Harum, Sekda Herman Targetkan Peningkatan Indeks Kualitas Air di 2025

Rina Rahadian
Sekda Jabar, Herman Suryatman. Foto: Istimewa.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Sekretaris Daerah (Sekda) Jawa Barat, Herman Suryatman bakal kembali menggenjot program Citarum Harum di 13 kabupaten/kota yang ada di Jabar.

Herman menyampaikan, program Citarum Harum ini merupakan atensi dari Presiden Joko Widodo (Jokowi), Penjabat Gubernur Jabar Bey Machmudin, juga bupati dan wali kota di 13 kabupaten/kota.

“Kita semua akan mengoptimalkan kembali yang sudah baik, kita ketahui citarum ini sebelumnya cemar berat dan saat ini sudah memasuki cemar ringan di angka  (50,78),” tutur Herman, Minggu (9/6/2024).

Herman pun menargetkan pada Desember 2025 nanti, indek cemar ringan menembus angka 60.

“Dan target kami pada Desember 2025, kita ikhtiarkan semaksimal mungkin bisa menembus angka 60 di akhir tahun 2025, dan tentunya ini harus kita lompatkan kurang lebih 10 point, dan itu berat banget,” bebernya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network