Permainan menekan Man City membuahkan hasil di menit ke-18. Operan Jeremy Doku berbelok arah setelah mengenai kaki Bernardo Silva. Bola lalu jatuh di kaki Haaland yang menaklukkan Robert Sanchez dari dalam kotak penalti!
Unggul satu gol, Man City mencium bau darah. Kevin de Bruyne mengintip peluang lewat sepakan jarak jauh, tetapi bola masih melebar di menit ke-22. Kans bagus didapat Doku pada menit ke-37. Namun, sepakan indahnya bisa ditepis dengan mantap oleh Sanchez!
Lewat serangan balik kilat, Bernardo melepaskan tembakan keras yang juga bisa ditepis Sanchez di menit ke-40. Jelang turun minum, tembakan Palmer ditepis Ederson dan bola muntah disambar Nicolas Jackson. Sayangnya, gol dianulir lantaran offside. Skor 1-0 bertahan hingga rehat.
Laga berjalan semakin seru di paruh akhir. Haaland nyaris menambah golnya di menit ke-52 andai Sanchez tidak melakukan penyelamatan. Selang sembilan menit, gantian upaya Jackson dari jarak dekat ditepis Ederson.
Setelah peluang itu, duel berjalan sengit. Peluang berikutnya baru datang dari kaki De Bruyne di menit ke-73 dari luar kotak penalti, yang sayangnya masih melebar. Gol yang dinanti akhirnya tiba di menit ke-84.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait