Evaluasi Mandiri Robi Darwis Jelang Laga Lawan PSM Makassar

Rina Rahadian
Robi Darwis. (Foto: Persib/Sutanto Nurhadi Permana)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Bek Persib, Robi Darwis siap memperbaiki performanya pada pertandingan melawan PSM Makassar pada pekan keempat Liga 1 2024/2025.

Seperti diketahui, Persib Bandung akan melakoni laga tandang melawan PSM Makassar di Stadion Batakan Balikpapan, Rabu (11/9/2024).

Menjelang laga tersebut, Robi mengaku sudah menyaksikan rekaman video permainan sebelumnya untuk perbaikan kedepan.

"Lihat rekaman video apa saja kesalahan-kesalahan yang harus diperbaiki di pertandingan selanjutnya. Jadi, ini sebenarnya soal pengambilan keputusan," kata Robi, dikutip dari laman resmi Persib, Selasa (10/9/2024).

Robi mengatakan, mentalnya tak lantas jatuh ketika dirinya melakukan kesalahan. Justru, ia berusaha untuk memperbaiki diri agar kesalahan itu tak terulang di pertandingan selanjutnya.

"Kesalahan itu selalu ada. Sekelas pemain dunia pun bisa melakukan kesalahan, tapi setidaknya kita selalu berusaha untuk main jauh lebih baik," paparnya.

Selain melihat video rekaman, Robi juga mengaku sering berdiskusi dengan pemain senior seperti Achmad Jufriyanto.

“Setiap melakukan game, setelahnya pasti ada evaluasi mana yang bagus dan koreksi yang mana yang harus diperbaiki," tandasnya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network