Selai itu, dukungan ini juga didasari oleh program-program unggulan Acep Adang Ruhiat yang dirancang untuk memberdayakan kaum pesantren dan lembaga keagamaan, antara lain:
Insentif Guru Ngaji
Program ini memberikan dukungan kepada guru ngaji melalui:
- Insentif Bulanan: Setiap guru ngaji akan menerima insentif bulanan sebagai apresiasi atas dedikasi mereka.
- Asuransi Kesehatan: Perlindungan asuransi kesehatan bagi guru ngaji untuk memastikan akses layanan kesehatan yang layak.
- Tunjangan Hari Raya (THR): THR setiap tahun menjelang Idul Fitri dan Idul Adha untuk meringankan beban ekonomi.
100.000 Sarana dan Prasarana Baru untuk Lembaga Keagamaan
Program ini mencakup penyediaan 100.000 sarana dan prasarana baru bagi pesantren, madrasah, dan masjid di seluruh Jabar, termasuk pembangunan ruang kelas, perpustakaan, dan fasilitas pendidikan lainnya.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait