Gus Imin Kukuhkan 8 Kader Terpilih di Pilkada 2024 Jadi Pengurus DPW PKB Jabar

Rizal Fadillah
Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar didampingi Ketua DPW PKB Jabar, Syaiful Huda. (Foto: Ist)

"Sebagai anggota dewan pengurus wilayah provinsi Jawa Barat saya berikrar siap mengemban amanah partai dengan penuh tanggung jawab, setia kepada Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, UUD 1945, dan menjaga keutuhan NKRI," ucap Gus Imin diiringi kepala daerah terpilih PKB.

Ketua DPW Jabar, Syaiful Huda mengatakan, acara Inagurasi ini digelar sebagai ucapan rasa syukur atas raihan kemenangan PKB di Jabar pada Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pilkada 2024.

Huda mengungkapkan, Pileg 2024 membawa PKB merangsek menjadi partai papan atas mengalahkan kompetitor di papan tengah dengan menempatkan 177 kadernya menjadi anggota legislatif di DPR RI, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten kota. 

Torehan kemenangan PKB berlanjut dengan berhasilnya menempatkan kader terpilih di Pilkada 2024.

"Sekaligus saya laporkan PKB di Jawa Barat menang di 15 kabupaten/kota, dan 8 di antaranya adalah kader kita sendiri," ucap Huda.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network