Cucun Apresiasi Gerakan Masyarakat Kabupaten Bandung Siap Perangi Judol

Rizal Fadillah
Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Korkesra), Cucun Ahmad Syamsurijal. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Korkesra), Cucun Ahmad Syamsurijal mengapresiasi gerakan dan deklarasi 'Bumi Hanguskan Judi Online' yang dilakukan masyarakat Kabupaten Bandung.

Apresiasi itu disampaikan Cucun saat menghadiri deklarasi Forum Merah Putih Bumi Hanguskan Judol di Bandung, Senin (16/12/2024).

Menurut Cucun, deklarasi tersebut menjadi bukti bahwa perang terhadap bahaya judi online (Judol) kini bukan hanya dilakukan oleh aparat atau pejabat tertentu, tetapi masyarakat juga pasang badan.

"Saya apresiasi masyarakat sudah bersama-sama memerangi Judol. Bahaya Judol ini sudah tidak bisa ditutup-tutupi, semua sudah tahu bagaimana rusaknya sistem keuangan kita," ucap Cucun.

Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini mengakui, jika negara sudah hadir dan berkomitmen untuk memberantas bahaya Judol. Namun dengan adanya semangat masyarakat tentu menjadi angin segar untuk bersama-sama memerangi Judol.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network