BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Bank Indonesia (BI) akan membuka layanan penukaran uang pecahan rupiah untuk Lebaran 2025. Pendaftaran layanan ini dimulai pada hari ini, Senin (3/3/2025).
Berbeda dalam pelayanan penukaran uang baru di tahun sebelumnya, pada Lebaran 2025 ini pemesanan penukaran uang rupiah dilakukan secara daring melalui situs PINTAR BI.
Cara tukar uang baru Lebaran 2025
Dilansir dari laman Instagram @bank_indonesia, layanan penukaran uang hanya dapat dilakukan melalui aplikasi PINTAR berbasis web atau https://pintar.bi.go.id. Berikut caranya:
- bukan laman PINTAR;
- ketuk menu 'Penukaran Uang Rupiah Melalui Kas Keliling';
- pilih 'Provinsi' dan ketuk 'Lihat Lokasi', lalu pilih lokasi penukaran terdekat;
- tentukan tanggal dan jam penukaran, lalu ketuk 'Pilih';
- masukkan data pemesan dan ketuk 'Lanjutkan';
- isi jumlah lembar atau keping uang rupiah yang bakal ditukarkan,
- checklist kotak pernyataan, lalu ketuk 'Pesan';
- setelah selesai, situs akan menampilkan kode pemesanan;
- simpan bukti pemesanan dengan mengunduhnya;
- bawa bukti pemesanan beserta KTP asli ke petugas kas keliling saat melakukan penukaran.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait