Dean James, Joey Pelupessy, Emil Audero Segera Jadi WNI, Siap Bela Garuda

Rina Rahadian
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Foto: Dok. PSSI.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Setelah Komisi X DPR RI, kini giliran Komisi XIII yang menyetujui rekomendasi kewarganegaraan bagi tiga calon pemain naturalisasi, yaitu Dean Ruben James, Joey Mathijs Pelupessy, dan Emil Audero Mulyadi.

Keputusan ini diambil setelah Komisi XIII DPR RI menggelar Rapat Kerja bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), yang diwakili oleh Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga, Taufik Hidayat. Rapat ini dipimpin oleh Ketua Komisi XIII DPR RI, Willy Aditya, di Gedung DPR RI, Jakarta, pada Rabu (5/3/2025).

"Apakah bapak dan ibu menyetujui permohonan pertimbangan Dean Ruben James, Joey Mathijs Pelupessy, dan Emil Audero Mulyadi?" tanya Willy Aditya, yang kemudian dijawab "setuju" oleh para anggota sidang.

Dalam rapat ini, Dean James dan Joey Pelupessy hadir melalui Zoom, sementara Emil Audero berhalangan hadir karena tengah mengikuti latihan bersama klubnya.

Dean James saat ini bermain untuk klub Go Ahead Eagles di Liga Belanda, Joey Pelupessy membela Lommel SK di Belgia, dan Emil Audero memperkuat klub Italia, Palermo FC.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network