BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - David da Silva menjadi legiun asing kedua yang masuk ke dalam Club 100 atau kelompok pemain yang sudah memperkuat Persib dalam 100 pertandingan atau lebih di kompetisi resmi.
David da Silva memainkan pertandingan ke-100 bersama Persib di Liga 1 pada saat menghadapi Persik Kediri di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, pada 5 Maret 2025. Dalam pertandingan itu, David da Silva turut menyumbangkan satu gol untuk mengantarkan Persib meraih kemenangan 4-1.
Bergabung dengan Persib pada paruh musim Liga 1 musim 2021/2022, David da Silva selalu jadi pilihan utama pelatih. Pada musim pertamanya, dia tampil dalam 15 laga selama 1.207 menit dengan sumbangan 7 gol.
Di Liga 1 musim 2022/2023 dari 33 penampilannya, pemain bernomor punggung 19 hanya dua kali bermain dari bangku cadangan. Sepanjang musim, ia tampil selama 2.764 dan mencetak 24 gol.
Sedangkan pada musim lalu, David tampil dalam 34 laga selama 2.972 dan menjadi pencetak gol terbanyak Liga 1 musim 2023/2024 dengan 30 gol.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait