JAKARTA, iNews.BandungRaya.id - Timnas Indonesia telah siap berlaga menghadapi Australia pada matchday 7 Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, yang akan digelar di Sydney Football Stadium, Sydney Australia, Kamis (20/3/2025) sore WIB.
Bahkan 4 pemain abroad atau yang bermain di luar negeri, sudah berangkat menuju Sydney. Keempat pemain tersebut terbang lebih dulu dari rombongan skuat Garuda karena sudah menyelesaikan laga bersama klubnya masing-masing. Keempat pemain tersebut, yakni Thom Haye Thom Haye (Almere City FC/Eredivisie Belanda), Justin Hubner (Wolverhampton Wanderers U21/Premier League 2 Inggris), Sandy Walsh (Yokohama F Marinos/J1 League Jepang), dan Rafael Struick (Brisbane Roar/A-League Men Australia).
“Empat penggawa, Thom Haye, Justin Hubner, Sandy Walsh, dan Rafael Struick mengawali gelombang pemain Timnas Indonesia yang bermain di luar negeri menuju Sydney, Australia. Timnas Indonesia akan menghadapi Australia dalam lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 20 Maret 2025,” tulis PSSI dalam situs resminya, Sabtu (15/3/2025).
Haye berangkat dari Belanda pada Sabtu (15/3) setelah menjalani laga terakhir bersama klubnya Almere City. Sementara Hubner berangkat dari Inggris setelah memainkan laga terakhir Jumat (14/3) malam untuk Wolves U-21. Lalu Sandy Walsh bertolak dari Jepang seusai terakhir bermain bagi klubnya di AFC Champions League pada 11 Maret lalu. Sedangkan Struick terakhir turun bermain pada 8 Maret saat Brisbane Roar ditahan imbang,1-1 oleh Adelaide United. Mereka akan tiba di Sydney pada Minggu (16/3) besok, setelah terbang sekitar 7 jam dari Jakarta.
“Empat pemain gelombang pertama itu akan tiba di Sydney pada Minggu (16/3). Sementara pemain yang bermain di Eropa akan langsung ke Sydney Australia usai mereka menyelesaikan kewajibannya membela klub masing-masing. Ada yang berangkat pada Minggu (16/3) ataupun Senin (17/3),” terang PSSI.
Setelah 4 pemain tersebut, giliran 8 pemain yang berkarier di dalam negeri atau Liga 1, akan bertolak menuju Sydnet pada Minggu (16/3/2025) malam WIB. Kedelapan pemain tersebut, yakni duo penjaga gawang Ernando Ari (Persebaya Surabaya) dan Nadeo Argawinata (Borneo FC). Lalu Rizky Ridho Ramadhani dan Muhammad Ferrari (Persija Jakarta), Ricky Kambuaya dan Septian Bagaskara (Dewa United), serta Ramadhan Sananta (Persis Soo), dan Hokky Caraka (PSS Sleman). Sedangkan Egy Maulana Vikry (Dewa United) batal berangkat karena mengalami cedera.
Kedelapan pemain Liga 1 tersebut pun telah berkumpul di Jakarta, Sabtu (15/3/2025). Kehadiran mereka diumumkan melalui unggahan di media sosial resmi Timnas Indonesia pada Sabtu (15/3) sore. Para pemain tampak sudah mengenakan jersey latihan sebagai tanda kesiapan menghadapi laga kontra Australia mendatang. Mereka akan berangkat bersama tim ofisial dan pelatih yang dipimpin langsung Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert dan Manajer Timnas Sumardji.
Sementara itu untuk 17 pemain diaspora lainnya, dijadwalkan berangkat secara terpisah pada Senin (17/3/2025) dan Selasa (18/3/2025), menyesuaikan dengan jadwal pertandingan klubnya masing-masing. Penyesuaian ini dilakukan agar para pemain dapat tetap tampil dalam pertandingan klub sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia. Tidak ada latihan di Jakarta, semua akan berkumpul di Australia. Kluivert dan para stafnya akan langsung menjalani latihan perdana yang diikuti semua pemain di Sydney.
Ke-17 pemain yang akan menyusul berangkat ke Sydney tersebut, menyebar disejumlah negara, seperti Belanda, Inggris, Italia, Denmark, Belgia, Amerika Serikat, Thailand, dan Malaysia. Mereka yang berangkat dari Belanda, yakni Mees Hilgers (Twente Enshede FC), Calvin Verdonk (NEC Nijmegen), Ivar Jenner (FC Utrecht U21), Eliano Reijnders (PEC Zwolle), Dean James (Go Ahead Eagles). Lalu yang dari Inggris, Nathan Tjoe A-On (Swansea City) bersama Marselino Ferdinan dan Ole Romeny (Oxford United).
Selanjutnya dari Belgia, ada Joey Pelupessy (Lommel SK), Ragnar Oratmangoen, dan Shayne Pattynama (KAS Eupen). Dari Italia, Emil Audero (Palermo FC) dan Jay Idzes (Venezia FC). Sisanya Kevin Diks (FC Copenhagen/Denmark), Maarten Paes (FC Dallas/Amerika Serikat), Pratama Arhan (True Bangkok United/ Thailand), dan Jordi Amat (Johar Darul Ta’zim/Malaysia). (*)
Editor : Abdul Basir
Artikel Terkait