BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Musisi sekaligus drummer legendaris Indonesia, Gilang Ramadhan, menunjukkan kepeduliannya terhadap tanah leluhurnya.
Pada Jumat (18/4/2025), Gilang bertemu dengan Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir, di Gedung Negara, Sumedang, dalam upaya menggagas pengembangan ekonomi berbasis budaya di daerah tersebut.
Dalam pertemuan tersebut, Gilang mengungkapkan bahwa dirinya memiliki ikatan darah dengan Sumedang. Kakek dan neneknya merupakan orang asli Sumedang, dan kini ia merasa terpanggil untuk berkontribusi memajukan tanah leluhurnya.
"Saya ingin bermanfaat untuk Sumedang. Potensi budaya di sini luar biasa besar dan bisa dikembangkan hingga dikenal dunia," ujar Gilang Ramadhan.
Bupati Dony Ahmad Munir menyambut baik niat mulia Gilang. Ia menyebutkan bahwa kehadiran Gilang Ramadhan menjadi sebuah kehormatan bagi Kabupaten Sumedang. Terlebih, misi Gilang sejalan dengan visi Sumedang sebagai "Puseur Budaya Sunda" atau pusat kebudayaan Sunda.
Editor : Agung Bakti Sarasa
Artikel Terkait