Di Tower of London Umat Muslim Adakan Buka Puasa Bersama, Dulu Lokasi yang Menakutkan

Berlianto
Tower of London atau Menara London dalam 900 tahun terakhir, untuk pertama kalinya umat Muslim Inggris berbuka puasa Ramadan di sana dalam sebuah acara lintas agama. Foto/Twitter @MudassarCh

LONDON, iNews.id - Tower of London atau Menara London dalam 900 tahun terakhir, untuk pertama kalinya umat Muslim Inggris berbuka puasa Ramadan di sana dalam sebuah acara lintas agama. 

Naz Legacy Foundation, sebuah organisasi Muslim Inggris yang mendukung pemuda etnis minoritas dari latar belakang yang kurang beruntung, bekerja sama dengan Tower of London untuk menjadi tuan rumah buka puasa pertama dalam sejarah 900 tahun tengara London. 

Para pemimpin agama dari berbagai latar belakang, termasuk Kepala Rabbi Ephraim Mirvis dan Kardinal Vincent Nichols menghadiri buka puasa antaragama itu. Mereka membahas isu-isu yang berkaitan dengan komunitas agama mereka sendiri seperti anti-Semitisme dan eksekusi bersejarah umat Katolik di Tower Bridge. 

"Saya senang berbuka puasa malam ini pada buka puasa pertama antaragama di Menara London," kata Wali Kota London Sadiq Khan, yang merupakan keturunan Muslim Pakistan. "Sangat menginspirasi melihat orang-orang muda dari berbagai agama bersatu dalam suasana yang luar biasa ini," tambahnya seperti dikutip dari Al Araby, Rabu (6/4/2022). 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network