Dari Air ke Harapan: Warga Karangligar Menanti Solusi Banjir

Aga Gustiana
Wakil Ketua DPR RI, Saan Mustopa. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Perum Jasa Tirta II (PJT II) menegaskan komitmennya untuk mendukung upaya penanggulangan banjir di Karangligar, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, melalui kolaborasi lintas lembaga. Hal ini disampaikan dalam kunjungan kerja Wakil Ketua DPR RI/Korinbang, Saan Mustofa, ke wilayah terdampak banjir pada Kamis (20/11/2025).

Direktur Utama PJT II, Imam Santoso, hadir langsung di lokasi untuk melihat kondisi eksisting, mengidentifikasi tantangan, dan menilai kebutuhan sinergi dalam penanganan banjir yang telah melanda desa Karangligar, Suka Makmur, dan Teluk Jambe selama bertahun-tahun.

Kunjungan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya jangka panjang untuk meninjau secara langsung penanganan banjir dan mencari solusi komprehensif. Langkah ini meliputi koordinasi antar lembaga terkait agar upaya penanggulangan banjir berjalan lebih efektif.

Sebagai BUMN yang bertanggung jawab atas pengelolaan sumber daya air di wilayah sungai (WS) Citarum, PJT II menegaskan dukungannya terhadap program-program pemerintah pusat dan daerah. Peran PJT II mencakup optimalisasi operasi waduk dan aliran sungai, peningkatan pemantauan hidrologi berbasis digital dan real-time, serta penyediaan data hidrologi untuk mendukung pengambilan keputusan yang cepat. Selain itu, PJT II berkolaborasi secara teknis dengan pemerintah daerah dan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum dalam berbagai upaya normalisasi sungai dan peningkatan kapasitas tampung di sektor tertentu sesuai kewenangan.

Menanggapi dorongan Wakil Ketua DPR RI, Saan Mustopa, terkait penanganan banjir Karawang secara permanen melalui pembangunan pintu air dan pompanisasi, Direktur Utama PJT II menegaskan dukungan penuh terhadap percepatan solusi.

Editor : Agung Bakti Sarasa

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network