get app
inews
Aa Read Next : Ditugaskan Maju Pilkada Jakarta, Politikus Nilai Hanya Ridwan Kamil yang Bisa Imbangi Kekuatan Anies

GNIJ Sosialisasi Secara Masif Kang Emil untuk Maju di Bursa Capres 2024

Selasa, 02 Agustus 2022 | 08:22 WIB
header img
Juru bicara Gerakan Nasional Indonesia Juara, Nunung Sanusi. (Foto: Istimewa)

 

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Usai menggelar pertemuan secara terbatas bersama Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Gerakan Nasional Indonesia Juara (GNIJ) berencana akan melakukan sosialisasi secara masif hingga tingkat RW di seluruh Indonesia untuk mengusung Ridwan Kamil di Pemilu 2024 nanti.

Juru bicara GNIJ, Nunung Sanusi mengatakan, memang sejak lama pihaknya telah mendukung Kang Emil sapaan akrab dari Gubernur Jabar untuk melaju ke skala nasional dalam hal ini bursa calon presiden.

"Kami sudah bertemu secara serius dan juga menghargai privasi beliau yang dalam beberapa waktu lalu mendapat musibah luar biasa. Sehingga tak bisa mengganggunya untuk ikut serta dalam kegiatan GNIJ di seluruh kabupaten/kota," katanya, Selasa (2/8/2022).

Bahkan dalam mendukung orang nomor satu di Jabar ini menjadi Presiden pada 2024 nanti, Nunung mengaku bahwa pihaknya sempat mendapat desakan dari para pengurus GNIJ di seluruh wilayah Indonesia. Pihaknya juga menyampaikan berbagai macam aspirasi yang ditampung dari kabupaten/kota.

"Kang Emil mengatakan siap dan gas terus. Bahkan beliau juga nyatakan siap maju untuk Pilpres nanti," sambungnya.

Adanya pernyataan langsung dari kang Emil, lanjut Nunung, membuat pihaknya melalui pengurus pusat akan melakukan konsolidasi maksimal hingga ada Rapimnas pada akhir Agustus atau awal September 2022 di Ancol, Jakarta.

Jika tidak ada kendala kegiatan tersebut akan dihadiri oleh peserta dari 34 provinsi dan 509 kabupaten/kota. Termasuk akan berkumpul dan mengundang kang Emil untuk didaulat maju di Pilpres.

"Kami akan secara masif mengakomodir dari berbagai elemen lain yang memang punya visi yang sama membangun mewujudkan Indonesia Juara meski sampai sekarang belum terbayang siapa jodoh atau pasangan kang Emil di pilpres," imbuhnya.

Namun ketika disinggung terkait dengan partai politik yang nantinya akan mengusung Kang Emil, Nunung menuturkan bahwa sudah ada sejumlah partai yang berkomunikasi sehingga perlu adanya kerja sosialisasi seperti membangun infrastruktur hingga menyamakan visi misi Indonesia Juara.

"Kalau soal komitmen membangun relasi, kang Emil sudah lakukan komunikasi karena bisa dilihat bersama-sama Kang Emil selalu roadshow safari politik. Kami tetap targgetkan RI 1 untuk kang Emil," pungkasnya. (*)

Editor : Abdul Basir

Follow Berita iNews Bandungraya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut