get app
inews
Aa Text
Read Next : Ribuan Perajin dan Pengusaha Batik Cirebon Terima CSR Rp1 Miliar dari OREO Berbagi

5 Tempat Wisata Pilihan Terbaik di Cirebon, Nomor 4 Seperti Monkey Forest Ubud

Senin, 07 November 2022 | 15:31 WIB
header img
Kera yang ada di tempat wisata Hutan Kera Plangon di Cirebon. (Foto: Indonesia Kaya)

CIREBON, INEWSBANDUNGRAYA - Salah satu daerah di Jawa Barat (Jabar) yang menyimpan banyak tempat wisata adalah Cirebon. Daerah yang terkenal dengan sebutan Kota Udang itu cocok dikunjungi wisatawan yang ingin menghabiskan waktu akhir pekan atau sengaja untuk berlibur.

Setelah di artikel sebelumnya terdapat 5 destinasi wisata yang lagi hits di Cirebon, kali ini ada 5 tempat pilihan wisata lain yang bisa dikunjungi wisatawan. Rasa penat akan hiruk pikuk kehidupan dijamin hilang setelah liburan ke Cirebon.

Soal budget tenang saja. Pasalnya, harga tiket masuk (HTM) ke tempat wisata di Cirebon masih ramah di kantong.

Berikut ini adalah 5 tempat wisata pilihan terbaik di Cirebon yang dirangkum dari berbagai Cirebon, Senin (7/11/2022):

1. Bukit Gronggong

Destinasi wisata yang bisa jadi pilihan pertama adalah Bukit Gronggong. Berlokasi di Patapan, Beber, Cirebon ini sangat cocok dikunjungi menjelang petang.

Di sana, wisatawan akan menikmati pemandangan Cirebon dengan kerlap-kerlip lampu kota. Untuk menuju ke Bukit Gronggong, Anda perlu memacu kendaraan sejauh 10 km dari pusat kota Cirebon.

Fasilitas yang tersedia di Bukit Gronggong di antaranya area parkir kendaraan yang luas, kafe dan resto Instagramable, musala, toilet, dan spot foto.

Harga Tiket Masuk (HTM) ke Bukit Gronggong cukup mengeluarkan uang sekitar Rp 5.000/orang. Anda juga perlu menyiapkan tambahan biaya parkir Rp 3.000 untuk motor serta Rp 5.000 untuk mobil. Objek wisata tersebut buka 24 jam.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut