BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Sejumlah orang terkait peristiwa kebakaran Kantor Bappelitbang di Balai Kota Bandung diamankan pihak kepolisian. Kendati demikian, polisi belum merinci siapa saja yang turut diamankan.
Berdasarkan informasi yang beredar, satu orang diamankan oleh polisi merupakan mandor pengerjaan proyek pengelasan atap di Balai Kota Bandung.
Kapolrestabes Bandung, Kombes Aswin Sipayung mengatakan, pihaknya akan memberikan informasi lebih lanjut terkait siapa saja orang yang diamankan kaitan peristiwa si jago merah di wilayah dinas orang nomor satu di Kota Bandung itu.
"Ada beberapa, tapi belum kami sampaikan. Nanti setelah selesai beberapa yang kita amankan, bakal kita infokan," kata Aswin, Senin (7/11/2022).
Aswin memastikan, pihaknya juga bakal melakukan rangkaian olah TKP kebakaran di Kantor Bappelitbang itu. Bahkan, sejumlah orang akan diminta keterangan.
"Seperti biasanya olah TKP. Kami bakal memeriksa dan memintai keterangan beberapa orang atau banyak orang yang ada di sekitar TKP," ujar Aswin.
Sekadar informasi, si jago merah yang melahap Kantor Bappelitbang di Balai Kota Bandung sudah berhasil dijinakan. Hingga kini, belum diketahui penyebab dari peristiwa naas tersebut.
Dalam video yang beredar, terduga pelaku yang diamankan polisi mengenakan jaket warna hitam. Orang ini digelandang oleh personel kepolisian berpakaian preman dan polisi dari kesatuan Propam.
Dari video yang beredar, terduga pelaku ini mengenakan jaket warna hitam tengah digelandang oleh personel kepolisian berpakaian preman serta polisi dari kesatuan Propam.
Editor : Zhafran Pramoedya