get app
inews
Aa Text
Read Next : Kang Ace: Sekarang Momentum Golkar Rebut Kekuasaan di KBB, Pasangan EDUN Harus Menang

Atlet Voli KBB Dilirik Provinsi Bengkulu untuk Tampil Pada Kejurnas U-17 di Solo

Minggu, 20 November 2022 | 10:55 WIB
header img
Ketua KONI KBB Agus Mulya Sutanto bersama Ketua DPD Golkar KBB Dadan Supardan ketika melepas atlet voli KBB yang akan mengikut ikejurnas U-17 di Solo, Sabtu (19/11/2022). (Foto:InewsBandungraya.id)

BANDUNG BARAT,INEWSBANDUNGRAYA.ID - Atlet bola voli dari Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang tergabung dalam paguyuban klub bola voli KBB akan tampil pada Kejurnas U-17 di Solo untuk mewakili Provinsi Bengkulu. 

Mereka berjumlah 18 atlet dan akan bersaing dengan sejumlah klub voli dari provinsi lain se-Indonesia dari tanggal 21-27 November 2022. Termasuk klub-klub mapan yang mewakili Provinsi Jawa Barat, semacam Tectona, Pasundan, Perkasa, dan Kota Impian Ciamis.

"Ke-18 atlet voli itu memperkuat Klub Tanindo asal KBB namun mewakili Provinsi Bengkulu pada kejurnas kali ini," kata Ketua Tim Kontingen Bob Sofyan usai melepas keberangkatan para atlet di Kantor KONI KBB, Sabtu (19/11/2022).

Bob mengatakan, kenapa atlet-atlet lokal KBB sampai dilirik dan dikontrak mewakili Provinsi Bengkulu karena di Jawa Barat sudah banyak klub dan mereka tidak dilibatkan dalam Porprov Jabar XIV Tahun 2022. Pasalnya Pengcab PBVSI KBB lebih memilih menggunakan atlet dari luar daerah dan tidak mengoptimalkan potensi atlet asli KBB.

"Itu yang disesalkan, atlet voli KBB ini tidak dipakai oleh PBVSI KBB karena mereka memakai atlet dari luar dan hasilnya pun tidak lolos BK Porprov Jabar. Sementara di satu sisi dari provinsi lain mereka mau mengontrak dan memakainya untuk tampil di kejurnas," tuturnya.

Menurutnya, sebelum menjatuhkan pilihan untuk memperkuat Provinsi Bengkulu, banyak juga tawaran datang dari provinsi lain. Seperti dari Banten, Sulawesi Selatan, Maluku Utara, Ambon, dan Kupang. 

"Ini harus jadi perhatian KONI Jabar dan KBB agar memperhatikan atlet voli lokal, karena jika tidak mereka bisa dibajak oleh daerah lain," kata dia. 

Pelatih Klub Tanindo Provinsi Bengkulu Pius Anakletus menyebutkan, telah melakukan persiapan selama lima bulan untuk menghadapi kejurnas ini dengan menyeleksi sebanyak 60 atlet. Di kejurnas mereka akan bersaing bersama 23 klub lainnya untuk jadi yang terbaik. 

"Target delapan besar, tapi harapan bisa tembus semifinal atau final sudah bagus," ucapnya seraya menyebutkan setelah dari Solo atlet voli KBB itu akan mengikuti Kejurnas di Sentul pada 12-18 Desember 2022.

Sementara Ketua KONI KBB Agus Mulya Sutanto yang melepas rombongan berangkat ke Solo mengapresiasi paguyuban klub bola voli KBB yang bisa mandiri mempersiapkan para atlet untuk berkompetisi. 

"Ini inisiatif yang bagus, klub voli di KBB tidak bergantung ke bantuan pemerintah tapi bisa mandiri melatih dan melahirkan atlet lokal KBB ke kejurnas. Tidak ada bantuan anggaran sama sekali dari pemerintah, saya pun hanya membantu buat beli cendol saja," ucapnya. (*)

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut