get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelajar SMA di Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Keuntungan hingga Puluhan Juta

Healing Tipis-Tipis, Cukup ke Kebun Raya Cibodas Bak Liburan ke Jepang

Selasa, 29 November 2022 | 21:41 WIB
header img
Kebun Raya Cibodas ada taman bunga Sakura. Foto: Instagram/wisnu_397

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Sekarang tidak perlu jauh ke Jepang untuk melihat bunga Sakura. Anda dan keluarga cukup datang ke Kebun Raya Cibodas.

Taman khusus bunga Sakura ini terbilang baru di Kebun Raya Cibodas. Sehingga sangat cocok dijadikan lokasi buat foto-foto yang tentunya instagramable.

Tak hanya itu, tempat tersebut sangat cocok dijadikan untuk Anda dan pasangan yang mau menikah untuk prewedding. Kebun Raya Cibodas jadi salah satu lokasi alternatif mengabadikan momen menjelang pernikahan.

Tempat wisata ini juga memiliki cukup banyak spor foto dengan background instagramable. Ada hamparan rumput hijau bak di negeri dongeng hingga danau yang airnya jernih seperti butiran berlian.

Lokasi Kebun Raya Cibodas berada di Kabupaten Cianjur. Sehingga wisatawan dari Jakarta atau Bandung mudah sekali untuk menjangkau ke tempat wisata tersebut.

Harga tiket masuk ke Kebun Raya Cibodas terbilang murah. Ada dua loket yang akan dilewati oleh wisatawan.

Wisatawan cukup membayar Rp12 ribu per orang di loket pertama dan membayar Rp25 ribu di loket kedua.

Urusan parkir juga sangat murah di sana. Roda dua cukup membayar Rp 3.000 dan Rp 5.000 untuk roda 4.

Wisata ke Kebun Raya Cibodas dijamin akan menjadi pengalaman Anda dan keluarga yang tidak akan terlupakan.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut