get app
inews
Aa Read Next : Tak Perlu Jauh-Jauh! Ini Tempat Ngopi di Soreang Cocok Untuk WFC dan Nugas

Daftar 5 Tempat Ngopi Hits 2023 di Sukabumi, Kaum Muda-mudi Merapat

Minggu, 08 Januari 2023 | 09:44 WIB
header img
Salah satu tempat ngopi di Sukabumi yang hits, Kopi Bumi. Foto: instagram/@kopibumisukabumi.id

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Sukabumi sekarang bisa dikatakan sudah bisa menyaingi kota besar soal urusan nongkrong. Pasalnya, banyak tempat ngopi yang bermunculan dan tak kalah menarik dengan coffe shop di Jakarta atau Bandung.

Memang wisatawan mengenal sukabumi karena memiliki banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi. Terlebih wilayah ini sangat strategis letaknya dari ibukota negara maupun ibukota provinsi.

Padahal jika ditelisik lebih dalam, Sukabumi bukan hanya soal beragam tempat wisata. Wisata kuliner Sukabumi juga tak kalah hebat mulai dari restoran, kafe maupun coffee shop alias tempat ngopi yang bisa dikunjungi jika ingin bersantai.

Setelah puas berwisata di Sukabumi, tak lengkap rasanya jika melewatkan ngopi-ngopi di Sukabumi. Rasa dan harga tempat ngopi di Sukabumi masih cukup ramah kantong.

Berikut 5 tempat ngopi hits di Sukabumi untuk 2023:

1. Kopi Bumi Sukabumi

Pertama ada tempat ngopi outdoor dengan pemandangan yang sangat bagus. Itulah Kopi Bumi. Sambil meneguk kopi, camilan dan makanan, penat Anda seketika hilang ketika datang ke tempat ini.

Selain itu, Anda juga bisa sekalian refreshing karena di Kopi Bumi menyuguhkan hamparan sawah. Sore hari hingga malam waktu yang tepat untuk kongkow di Kopi Bumi Sukabumi.

Lokasinya ada di Jl. Kadudampit KM. 3, Gunung Jaya, Cisaat, Sukabumi. Desain di Kopi Bumi cocok digunakan sebagai tempat kongkow atau nongkrong, menyegarkan pikiran, atau sekadar foto-foto bersama kawan.

2. Like Earth Coffee

 

Selanjutnya, ada Like Earth Coffee yang sudah memiliki penggemar. Padahal tempat ngopi ini baru buka sekitar 2018 lalu.

Lokasi Like Earth Coffee ada di Jalan Syamsudin, SH No. 20-10, Cikole, Kota Sukabumi. Posisinya strategis lantaran berada di pusat kota dan sangat dekat dengan Masjid Agung Sukabumi serta Alun-alun Sukabumi.

Di tempat ini terdapat beragam menu mulai dari kopi sampai makanan berat serta ringan. Tempat ini sangat nyaman dan cocok bagi semua kalangan.

Mau bawa keluarga, pasangan, atau kerabat, sangat pas datang ke Like Earth Coffee.

3. Ground 68 Coffee & Eatery

 

Selanjutnya ada tempat ngopi yang ada di Jalan Siliwangi No 68, Sukabumi. Di Ground 68 Coffee & Eatery, terdapat berbagai jenis kopi dan makanan yang dapat dinikmati.

Tenang saja, di sini bukan hanya kopi yang tersedia. Bagi yang tak biasa ngopi bisa memesan jenis minuman dan cemilan non kopi yang banyak pilihannya.

Tempat nyaman menjadi kesan pertama datang ke tempat ngopi ini. Reuni kerabat yang sudah lama tak bertemu maupun meeting kantor, cocok dilakukan di tempat ini sambil menikmati kopi dan camilan.

4. Moonshine Coffee & Space

Moonshine Coffe & Space menjadi tempat ngopi selanjutnya yang bisa dijadikan pilihan. Tempat ini mengusung tema menikmati kopi di ruang terbuka guna memancing kreativitas dan sarana berdiskusi antara kaum muda.

Lokasinya ada di Jalan Gunung Jaya Kaler, Cisaat, Sukabumi. Moonshine Coffee & Space menyajikan berbagai menu makanan serta minuman yang menarik untuk dicoba.

5. Oregano & Praline Sukabumi

Tempat ngopi terakhir ini jadi salah satu yang paling banyak direkomendasikan oleh warga Sukabumi. Sebenarnya tempat ngopi ini terdiri dari dua area berbeda yakni Oregano dan Praline. 

Untuk Oregano, tempat tersebut menyediakan makanan-makan berat, sementara Praline menyajikan aneka kopi serta pastry yang lezat. Oregano dan Praline lokasinya ada di Jalan Surya Kencana No 28, Sukabumi.

Praline cocok untuk kaum muda-mudi yang mencari tempat estetik dengan pilihan makanan hingga minuman yang beragam. Pizzanya enak.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut