get app
inews
Aa Text
Read Next : Disparbud KBB Dorong Pokdarwis Optimalkan Potensi Wisata di Desa

Wisata Leuwi Jubleg, Nikmati Keindahan Alam Garut yang Eksotis dan Kesegaran Air Alami

Rabu, 25 Januari 2023 | 19:59 WIB
header img
Leuwi Jubleg. (Foto: Instagram @jangahmad_s)

Karena wisata ini belum dikelola secara resmi, maka tidak ada tiket masuk untuk berkunjung ke Leuwi Jubleg ini alias gratis. 

Saat datang kemari, Anda akan disambut dengan aliran air diantara bebatuan tebing serta air terjun kecil yang jernih dan menyegarkan serta menyuguhkan pemandangan yang asri dan indah.

Walau berada dekat dengan Pantai, Leuwi Jurig memiliki udara yang sejuk dan suasana yang menenangkan karena ketika anda berada disini anda akan mendengarkan suara gemericik air terjun dari leuwi Jubleg sehingga akan cocok dijadikan tempat bersantai untuk menghilangkan penat.

Leuwi Jubleg memiliki pemandangan yang sangat indah, tempat wisata ini bisa memberikan anda foto-foto yang instagramable untuk diunggah ke media sosial.

Leuwi Jubleg masih satu kawasan dengan Leuwi Jurig. Tempat wisata alam ini ada di Garut Selatan. Lokasinya berada di Kampung Cikupa Desa Cihikeu Kecamatan Bungbulang Kabupaten Garut atau sekitar 76 Kilometer dari pusat Kota Garut.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut