BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Persib Bandung akan melakoni laga pekan ke-20 dalam lanjutan Liga 1 musim 2022/2023 dengan menghadapi Borneo FC pada hari ini, Kamis (26/1/2023).
Pertandingan antara Persib vs Borneo FC akan digelar di Stadion Pakansari Cibinong, Kabupaten Bogor, pada pukul 15.30 WIB.
Dalam laga kali ini, Pangeran Biru (julukan Persib Bandung) mengusung misi balas dendam dari kekahalannya pada putaran pertama.
Saat itu, Persib harus tertunduk lesu setelah kalah 4-1 di Stadion Segiri Samarinda pada 7 Agustus 2022.
Selain misi balas dendam, raihan tiga poin dari pertandingan ini juga akan merapatkan persaingan dengan tim papan atas lainnya.
Pelatih Persib, Luis Milla mengakui, pertandingan melawan Borneo FC sangatlah penting. Bukan hanya ingin melanjutkan tren positif, namun juga ada motivasi membalas hasil pertandingan di Samarinda.
“Dalam sepakbola memang selalu ada kesempatan untuk melakukan pembalasan. Kami ingin bermain dengan motivasi tinggi untuk menghadapi pertandingan ini dengan dinamis dan positif. Tim kami juga sedang berada dalam momentum yang bagus dan kami ingin melakukan pembalasan di laga ini,” kata Luis Milla, Rabu (25/1/2023).
Untuk menuntaskan misi tersebut, pelatih asal Spanyol tersebut berharap, anak asuhnya bisa bermain dengan determinasi tinggi dan percaya diri.
“Saya tahu setiap laganya akan semakin berat karena semua tim kini sudah tahu Persib dan ingin mengalahkan kami. Kami ingin main dengan spirit yang bagus dan bertarung maksimal untuk melanjutkan tren positif,” tandasnya.
Berikut head to head Persib vs Borneo FC dalam lima pertemuan terakhir di Liga 1:
1. Borneo FC 4-1 Persib Bandung (Liga 1 2022)
2. Borneo FC 0-1 Persib Bandung (Liga 1 2021)
3. Persib Bandung 0-0 Borneo FC (Liga 1 2021)
4. Borneo FC 0-1 Persib Bandung (Liga 1 2019)
5. Persib Bandung 2-2 Borneo FC (Liga 1 2019).
Editor : Rizal Fadillah