2 Begal Bersenjata Pisau Dapur di Bandung Ditangkap, Satu Ditembak Kakinya
Rabu, 15 Februari 2023 | 19:30 WIB
![header img](https://img.inews.co.id/media/600/files/networks/2023/02/15/84e72_begal.jpg)
Alhasil dari penyelidikan, polisi berhasil menangkap kedua pelaku. Pelaku ON saat ditangkap mencoba kabur. Polisi pun berikan tindakan tegas terukur, untuk melumpuhkan pelaku.
"Pelaku ON diketahui merupakan seorang residivis," kata Aswin.
Berdasarkan catatan kepolisian, ON sudah bolak balik masuk bui, dengan kasus yang sama. Dirinya tercatat pernah tujuh kali melakukan aksi pembegalan.
Kedua begal ini pun, terbilang cukup berbahaya. Pasalnya saat mereka beraksi, kedua pelaku kerap kali membekali diri dengan senjata tajam.
Senjata itu digunakan untuk mengancam dan juga melukai korban, jika melawan.
Editor : Rizal Fadillah