get app
inews
Aa Text
Read Next : Sesepuh Golkar Indramayu Minta Struktur dan Anggota Fraksi di DPRD Dievaluasi Pascakalah Pilkada

Ornithopters, Drone Canggih dari Burung Mati Ciptaan Ilmuwan Islam

Minggu, 26 Februari 2023 | 19:36 WIB
header img
Ilmuwan Islam Gunakan Burung Mati untuk Bikin Drone Canggih. (Foto: New Scientist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Ornithopters adalah nama yang disematkan untuk sebuah drone canggih yang dibuat dari burung mati.

Drone canggih ini diciptakan oleh seorang ilmuwan Islam bernama Mustafa Hassanalian. Drone ini dirancang untuk mengikuti pola terbang burung.

Hassanalian dan rekan-rekannya menggabungkan taksidermi burung dengan mekanisme drone yang mengepak buatan agar terlihat dan bergerak hampir persis seperti burung.

“Alih-alih menggunakan bahan buatan manusia untuk membuat drone, kita dapat mendesain ulang burung mati menjadi drone,” kata Mostafa Hassanalian, Asisten Profesor Teknik Mesin di Institut Pertambangan dan Teknologi New Mexico dikutip dari New Scientist, Minggu (26/2/2023).

“Meskipun membuat drone mirip burung ini sulit, sangat praktis untuk tujuan penelitian dan dapat menjaga alam agar tidak terganggu,” tambahnya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut