get app
inews
Aa Text
Read Next : Tiga Tempat Makan Lesehan di Cianjur, Kulineran Nyaman dan Nagih

Naima Resto, Tempat Buka Puasa Bersama ala Timur Tengah di Bandung

Rabu, 05 April 2023 | 16:35 WIB
header img
Naima Resto. (Foto: bandung.go.id)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Naima Resto merupakan salah satu tempat buka puasa bersama atau tempat bukber yang berada di Jalan Rancabolang No.142, Manjahlega, Kecamatan Rancasari, Kota Bandung.

Begitu masuk ke pelataran, suasana Timur Tengah sudah sangat terasa. Warna terakota, ornamen tanaman kaktus, dan motif pola arabes semakin menambah kesan pengunjung benar-benar berada di Timur Tengah.

Captain Naima Resto, Deni Rasmana menjelaskan, Naima memiliki makna kebahagiaan atau kemudahan. Sejak berdiri pada 5 Februari 2022, Naima Resto mengusung konsep Timur Tengah.

"Sesuai dengan tema, kita mengusung menu makanan Timur Tengah juga. Cuma dicampur, ada menu Eropa dan Indonesia," ucap Deni, Rabu (5/4/2023).

Deni mengatakan, dipilihnya konsep tempat makan dan menu Timur Tengah di Kota Bandung itu terbilang masih langka. Oleh karena itu, mereka ingin mengajak bagi semua pecinta makanan Timur Tengah untuk mencoba restoran di sini.

"Sebab, meski menggunakan rempah khas Timur Tengah, tapi tetap bisa masuk ke lidah orang Indonesia," ujarnya.

Deni mengakui, bumbu asli khas Timur Tengah memang agak strong rasa rempahnya. Namun, Naima sudah menyesuaikan dengan lidah orang Indonesia.

"Kita sudah sesuaikan rasanya dengan lidah orang Indonesia. Makanya kita juga masih pakai rempah-rempah khas Indonesia," ungkapnya.

Kisaran harga yang disajikan mulai dari Rp40.000-Rp100.000 untuk per porsi. Menurutnya, di bulan Ramadhan ini kebanyakan pemesanan sudah penuh untuk buka bersama. 

"Menjelang akhir Lebaran sudah full booked. Tapi kalau tempatnya ada yang sudah available, bisa langsung datang saja," katanya.

Maka dari itu, pihaknya menyarankan agar reservasi dulu minimal H-1 sebelumnya, supaya jumlah yang datang bisa disesuaikan dengan tempatnya.

"Cara reservasinya bisa lewat kontak WhatsApp kami atau bisa juga lewat Instagram kami di @naima.resto," jelasnya.

Bagi para pengunjung yang datang di bulan Ramadhan ini, Naima juga menawarkan hampers. Ada dua tipe hampers yakni Farkha dan Hadyaa.

Paket hampers Farkha terdiri dari roasted chicken 1 ekor seharga Rp195 ribu. Lalu, ada Hadyaa berisi kurma premium, kue nastar, teh rose, tea spoon, dan gelas seharga Rp235 ribu.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut