get app
inews
Aa Text
Read Next : Kekalahan Perdana, Timnas Indonesia Tersandung di Tangan China

Bukan Indonesia, Ini Tiga Negara Asia Tenggara yang Naik Peringkat di Ranking FIFA Juni 2023

Rabu, 21 Juni 2023 | 13:31 WIB
header img
Timnas Malaysia. (Foto: Twitter/FAM_Malaysia)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Agenda FIFA Matchday Juni 2023 telah selesai bergulir. Sejumlah negara Asia Tenggara memanfaatkan agenda tersebut untuk menggelar laga uji coba.

Hal itu dilakukan demi meraih poin yang dapat meningkatkan ranking FIFA. Namun, target tersebut nyatanya tidak berjalan sesuai yang diharapkan.

Buktinya, negara-negara seperti Indonesia dan Vietnam gagal memperbaiki posisi mereka di ranking FIFA. Indonesia contohnya, hanya bermain 0-0 kontra Palestina dan tumbang 0-2 dari Argentina, Timnas Indonesia hanya mendapatkan tambahan 1,32 poin di ranking FIFA.

Meski mendapatkan tambahan poin, Timnas Indonesia harus rela turun satu posisi dari tangga 149 ke 150 dunia. Sementara Vietnam, sejatinya mendapatkan tambahan 8,53 poin setelah masing-masing menang 1-0 atas Hong Kong dan Suriah.

Hanya saja, tambahan poin di atas belum cukup membuat skuad asuhan Philippe Troussier naik peringkat, alias masih tertahan di peringkat 95 dunia.

Lantas, negara Asia Tenggara mana saja yang mengalami perbaikan peringkat? Berikut 3 negara Asia Tenggara yang naik peringkat di ranking FIFA Juni 2023:

1. Timnas Malaysia (2 Posisi)

Timnas Malaysia menjadi wakil Asia Tenggara dengan peningkatan posisi paling drastis. Skuad asuhan Kim Pan-gon itu naik dua posisi dari peringkat 138 ke 136 dunia.

Malaysia mendapatkan 9,45 poin tambahan setelah menang 4-1 atas Kepulauan Solomon dan menggilas Papua Nugini 10-0! Semenjak dipegang Kim Pan-gon per Januari 2022, peringkat FIFA Malaysia terus mengalami perbaikan.

2. Timnas Thailand (1 Posisi)

Timnas Thailand naik satu posisi dari peringkat 114 ke 113 dunia. Teerasil Dangda dan kawan-kawan mengalami kenaikan peringkat setelah mendapatkan tambahan 2,49 poin di ranking FIFA.

Poin itu didapat Thailand setelah mereka bermain 2-2 kontra Taiwan dan menang tipis 1-0 atas Hong Kong. Thailand bertekad terus memperbaiki posisi dunia mereka yang terpaut jauh dari Vietnam.

3. Timnas Filipina (1 Posisi)

Timnas Filipina tercatat menang 1-0 atas Nepal serta tumbang 2-3 dari Taiwan di FIFA Matchday Juni 2023. Hasil itu membuat Filipina kehilangan 2,02 poin di ranking FIFA.

Uniknya, meski mengalami pengurangan poin, skuad asuhan Michael Weiss itu justru naik satu posisi dari peringkat 136 ke 135 dunia.

Filipina naik peringkat karena tim yang berada di peringkat 135 dunia sebelumnya, Rwanda, turun tiga anak tangga bulan ini, efek kehilangan 11 poin (kalah di Kualifikasi Piala Afrika 2023).

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut