Bojan Hodak Sebut Pemain Persib Hilang Fokus Saat Takluk dari Persis Solo
Rabu, 09 Agustus 2023 | 11:03 WIB
"Kami sebenarnya punya peluang untuk memenangkan pertandingan setelah cetak gol. Tapi sekali lagi saya sudah ingatkan pemain saat sudah cetak gol harus tetap sabar, fokus. Tapi akhirnya Persis Solo bisa memanfaatkan situasi tersebut," kata Bojan.
Bojan mengaku, sempat mencoba meningkatkan daya juang anak asunya. Namun, masuknya tenaga baru ternyata masih belum cukup untuk menyamakan kedudukan dalam laga tersebut.
"Di babak kedua kami coba meningkatkan penampilan termasuk dengan mengganti beberapa pemain, tapi tak berbuah hasil dan tidak bisa mencetak gol," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah