BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Indonesia sebagai tuan rumah terus mempersiapkan dengan matang FIBA World Cup 2023. Pasalnya pada 25 Agustus 2023 menjadi pertama dalam sejarah Indonesia sebagai tuan rumah bola basket dunia.
FIBA Board Member, Erick Thohir mengemukakan, event kelas dunia tersebut merupakan mimpi bersama. Tim yang nanti bertanding di Indonesia Arena, GBK Senayan, Jakarta ada Prancis, Brasil, dan Kanada.
"Ini ada tim 10 besar terbaik dunia. Jadi ini memang kesempatan bagaimana kita bisa belajar dengan mereka. Bagaimana tim bola basket kita juga bisa menjadi bagus," kata Erick saat sosialisasi FIBA World Cup 2023 di Lapangan Saparua, Kota Bandung, Sabtu (19/8/2023).
"Apalagi Tim putra dan putri kita kemarin sudah bisa meraih emas SEA Games. Artinya, olahraga ini berkembang. Basket ini olahraganya anak-anak millenial," imbuhnya.
Menteri BUMN ini menegaskan, Perbasi sangat serius menggarap event yang berlangsung pada 25 Agustus - 3 September mendatang itu. Di bawah pimpinan Danny Kosasih, Indonesia bisa menjadi tuan rumah event internasional.
"Kami harus memastikan kita akan menjadi salah satu panitia yang terbaik. Apalagi Bapak Presiden kemarin sudah membangun Indonesia Arena. Ini pertama kali Indonesia punya arena dengan kapasitas 16 ribu dan bukan hanya untuk basket tapi cabor lain, konser, dan lain-lain," tuturnya.
Erick menambahkan, sejauh ini persiapan FIBA World Cup 2023 Jakarta sudah hampir sempurna. Bahkan seluruh pertandingan Kanada dan Prancis, semua laga sudah habis terjual.
"Tapi untuk yang lain harapannya juga banyak yang support. Karena kalau memang kita ingin punya event-event besar seperti ini," ungkapknya.
Disinggung soal tim mana yang akan didukungnya, Erick mengatakan, dia bakal memberikan dukungan terhadap tim yang main di Indonesia.
"Saya dukung yang main di Indonesia saja, antara Kanada atau Spanyol juaranya," ucapnya berkelakar.
Editor : Zhafran Pramoedya