get app
inews
Aa Text
Read Next : PNM Berjaya di BBMA 2024, Buktikan Komitmen pada Disabilitas

Filosofi Batik Burung Merak yang Dipakai Amanda Soemedi saat Hadiri Peringatan HBN ke-14

Senin, 02 Oktober 2023 | 20:00 WIB
header img
Pj Ketua Tim Penggerak PKK Jabar, Amanda Soemedi. (Foto: Biro Adpim Jabar)

JAKARTA, iNewsBandungRaya.id - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Barat, Amanda Soemedi Bey Machmudin menghadiri acara puncak peringatan Hari Batik Nasional (HBN) ke-14 Tahun 2023 di Museum Batik Indonesia, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, Senin (2/10/2023). 

Pada kesempatan tersebut, Amanda Soemedi hadir dengan mengenakan batik bermotif burung merak khas Tasikmalaya. Perlu diketahui, daerah Tasikmalaya dan sebagian Garut memiliki motif batik khas, yakni Merak Ngibing atau Merak Menari. 

Motif ini menggambarkan sepasang burung merak yang berhadapan secara simetris dengan ekor terkembang dengan indah seperti sedang menari. 

Filosofinya, motif merak menari melambangkan keanggunan dan keindahan dari burung merak yang diharapkan hadir dalam diri pengguna batik tersebut. 

Selain Merak Ngibing dari Tasikmalaya, Provinsi Jabar juga memiliki berbagai motif batik khas lainnya, seperti motif Mega Mendung dan Singa Barong dari Cirebon, motif Galuh Pakuan dari Ciamis, Beasan dari Cianjur, dan motif Kujang Kijang dari Bogor. 

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut