get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilkada 2024, KPU Jabar Ajak Generasi Muda Terlibat Aktif di KPPS

Erick Thohir Dorong Generasi Muda Jadi Penggerak Masa Depan Bangsa

Jum'at, 13 Oktober 2023 | 17:23 WIB
header img
Menteri BUMN Erick Thohir (Tengah). (Foto: Istimewa)

"Saya juga mengajukan pertanyaan mau ke mana bangsa Indonesia? Secara politik kita ditanyakan arah kita kemana. Saat bicara globalisasi, apakah kita ikut yang sedang berjalan saat ini, atau ala Indonesia? Perbaikan ekonomi, berjalan ala kadarnya atau ala Indonesia? Tantangan di depan sangat berat. Mulai dari tekanan terhadap pangan hingga digitalisasi AI. Kita tidak punya waktu banyak," kata Erick, Jumat (13/10/2023).

Selain itu, kata demi menyambut Indonesia Emas, Erick menantang tokoh-tokoh muda IAPPI untuk membuat blue print Indonesia 2045. Erick menargetkan dalam satu bulan kepengurusan, blueprint tersebut sudah ada. 

"Saya men-challenge blueprint Indonesia 2045 dari perspektif kalian. Bukan dari perspektif pemerintah, tapi kalian. Sebagai tokoh masa depan Indonesia. Ini merupakan keseriusan, sehingga bukan hanya wacana yang dibicarakan. Saya berharap dengan dilantiknya kepengurusan, dalam satu bulan ini sudah ada blueprintnya. Mau dibawa kemana Indonesia ke depan," tutup Erick. 

Untuk diketahui, Perhimpunan Pelajar Indonesia yang telah berdiri sejak 100 tahun silam pernah menjadi rumah bagi jutaan alumni pelajar Indonesia di luar negeri. Ikatan Alumni Perhimpunan Pelajar Indonesia (IAPPI) dibentuk untuk mewadahi jutaan alumni ini dalam berkontribusi pada negeri. 

Berikut Struktur Badan Pengurus Harian IAPPI Periode 2023-2027

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut