BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat masih terus melakukan pelacakan terkait sumber penyebaran cacar monyet atau Monkeypox yang saat ini terus bertambah.
Seperti diketahui, berdasarkan catatan Dinas Kesehatan (Dinkes) Jabar, saat ini kasus cacar monyet di Jabar berjumlah lima kasus yang tersebar di lima kabupaten kota.
Adapun keempat wilayah tersebut di antaranya Kabupaten Cirebon satu orang, Kota Cirebon satu orang, Bekasi satu orang, Depok satu orang, dan satu orang lagi dari Kota Bandung.
Dari kelima kasus ini, pasien cacar monyet dari Kota Bandung sudah berangsur membaik dan dinyatakan sembuh.
"Soal penyebab monkeypox kami masih mencari," ucap Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin, Selasa (14/11/2023).
Editor : Rizal Fadillah