Hal tersebut disambut baik oleh Ketua MUI Jawa Barat, Rachmat Syafe’i. Menurutnya, bahwa bisnis syariah tidak hanya untuk masyarakat muslim tapi juga untuk kemaslahatan bangsa Indonesia.
"Diharapkan Allianz Syariah dapat menolong kehidupan masyarakat Jawa Barat melalui asuransi syariah dan memberikan ketenangan karena, di dalamnya mengandung prinsip tolong-menolong agar terwujud kebaikan yang menguatkan," ungkapnya.
Respon positif tersebut juga sejalan dengan harapan yang disampaikan oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma'ruf Amin saat meresmikan Allianz Syariah. Dia juga mengingatkan, pentingnya mendorong tingkat literasi masyarakat terhadap asuransi syariah,
“Harapannya, seiring dengan meningkatnya pemahaman akan prinsip-prinsip serta pentingnya proteksi asuransi, kesadaran masyarakat untuk memanfaatkan produk asuransi, utamanya asuransi syariah, juga semakin meningkat,” ungkap Wapres.
Sebagai salah satu upaya peningkatan literasi dan penetrasi asuransi, Allianz Syariah juga meluncurkan program perlindungan jiwa untuk 10.000 orang yang disebar ke berbagai wilayah Indonesia, salah satunya di Kota Bandung.
Editor : Zhafran Pramoedya