get app
inews
Aa Read Next : Hasil Bola Tadi Malam: Leverkusen Comeback Dramatis atas AS Roma, Atalanta Sikat Marseille

Hasil Bola Tadi Malam: Inter Obok-obok Kandang Napoli, Barca Menang Tipis atas Atletico

Senin, 04 Desember 2023 | 07:45 WIB
header img
Inter Milan vs Napoli. (Foto: X)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Simak hasil bola tadi malam, Senin (4/12/2023) dalam lanjutan Liga Europa musim 2023/2024 yang akan dibahas dalam artikel ini.

Terdapat sederet laga menarik diantaranya Inter Milan sukses mengobok-obok pertahanan Napoli hingga meraih kemenangan telak.

Kemudian, ada Barcelona yang meraih kemenangan tipis atas Atletico Madrid.

- Inter Milan vs Napoli

Inter Milan sukses meraih kemenangan telak atas Napoli di pekan ke-14 Liga Italia musim 2023/2024. Bermain di Stadion Diego Armando Maradona, tim berjuluk Nerazzurri itu berhasil menang dengan skor 3-0 atas tim tuan rumah.

Berkat kemenangan itu, Inter kembali merebut posisi puncak klasemen dari Juventus. Inter tercatat mengoleksi 35 poin unggul dua angka dari posisi kedua yang dihuni oleh Juventus.

Sementara Napoli harus rela tertahan di peringkat kelima dengan raihan 24 poin.

Inter Milan awalnya sempat kesulitan menghadapi Napoli. Terbukti pada babak pertama, tim asuhan Simone Inzaghi itu cuma bisa mencetak satu gol berkat Hakan Calhanoglu.

Lalu dua gol tambahan tercipta di babak kedua. Tepatnya berkat gol Nicolo Barella di menit 61 dan Marcus Thuram pada menit ke-85.

Setelahnya tak ada lagi gol tercipta. Inter Milan berhak menguasai peringkat tertinggi di Liga Italia musim 2023/2024.

- Barcelona vs Atletico Madrid

Kemenangan lainnya diraih Barcelona saat menghadapi Atletico Madrid di pekan ke-15 Liga Spanyol musim 2023-2024. Bermain di Stadion Olimpiade Lluis Companys, tim berjuluk Blaugrana itu menang dengan skor tipis 1-0.

Menariknya, gol kemenangan Barcelona dicetak oleh Joao Felix. Hal itu berarti Felix menjebol gawang mantan klubnya, yakni Atletico di menit 28.

Felix mampu mencatatkan namanya di papan skor usai meneruskan umpan Raphinha. Hebohnya, Felix melakukan selebrasi usai mencetak gol krusial tersebut.

Tentu apa yang dilakukan Felix tak seperti kebanyakan pemain. Sebab, ia melakukan selebrasi usai menjebol gawang mantan klubnya.

Terlepas dari itu, Felix menjadi pahlawan kemenangan Barcelona. Skor 1-0 bertahan sampai laga berakhir.

Secara keseluruhan Barcelona dan Atletico sama kuat. Kedua tim memiliki peluang gol yang hampir sama. Akan tetapi, Barcelona unggul dalam penguasaan bola.

Kini berkat kemenangan 1-0 itu, Barcelona masih berada di posisi ketiga dengan 34 poin. Sementara Los Rojiblancos di peringkat keempat dengan 31 angka.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut