Tetapi, keunggulan tuan rumah hanya bertahan 2 menit saja. Pada menit ke-44, Duvan Zapata sukses mencetak gol balasan usai memanfaatkan assist dari Bellanova. Laga babak pertama pun ditutup dengan skor 1-1.
Di babak kedua, AS Roma mengamuk lewat aksi Dybala dengan mencetak dua gol. Pertama, dia memanfaatkan dengan baik assist dari Cristante pada menit ke-57.
Kemudian, kerja samanya dengan Romelu Lukaku berhasil membuat gawang tim tamunya terbobol lagi pada menit ke-69. Dengan begitu, Dybala sukses mencetak hattrick dalam laga ini.
Tetapi, jelang akhir pertandingan babak kedua, AS Roma kebobolan satu gol lagi. Kali ini, Dean Huijsen mencetak gol bunuh diri. Beruntung, keunggulan tipis 3-2 masih bisa terus dipertahankan AS Roma hingga akhir laga.
- Fiorentina vs Lazio
Pertandingan antara Fiorentina vs Lazio berlangsung di Stadion Artemio Franchi. Laga tersebut berakhir dengan kemenangan Fiorentina 2-1.
Editor : Rizal Fadillah