BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Masyarakat Indonesia mana yang tidak kenal dengan sosok Ki Hadjar Dewantara? Ya, beliau merupakan salah satu tokoh pahlawan nasional yang sangat berjasa di bidang pendidikan pada zaman penjajahan Belanda.
Kisah penuh inspirasi dari sosok Ki Hadjar Dewantara pun akan diangkat ke sebuah film layar lebar yang turut melibatkan aktris, Maudy Ayunda dalam proses produksinya.
Menariknya, Maudy Ayunda akan bertindak sebagai produser dalam pembuatan film ini. Sehingga, proyek ini menjadi debut bagi Maudy Ayunda sebagai seorang produser, setelah sebelumnya lebih sering terlibat sebagai pemain.
Terlepas dari hal tersebut, Maudy terbuka seandainya dalam sewaktu proses produksi berjalan ia turut terlibat sebagai pemain dalam film ini.
“Untuk sekarang ini komitmen aku di film ini adalah sebagai produser, karena menurut aku film (Ki Hadjar Dewantara) ini harus ada. (Namun,) kalau memang ada peran yang memanggil mungkin, tapi itu bukan yang sudah direncanakan dari awal,” ucap Maudy Ayunda dilansir laman Kincir, Selasa (7/5/2024).
Editor : Rizal Fadillah