get app
inews
Aa Text
Read Next : Banjir Terparah di Banjaran Wetan, Pemprov Jabar Kirim Bantuan Darurat

Kunjungi Lokasi Jebolnya Pipa PDAM, Bey: Kerusakan dan Kerugian akan Diganti

Kamis, 06 Juni 2024 | 13:00 WIB
header img
Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin meninjau lokasi jebolnya pipa PDAM di RW 005 Kelurahan Maleer, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, pada Rabu (5/6/2024). Foto: Instagram.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin meninjau lokasi jebolnya pipa PDAM (Perumda Tirtawening Kota Bandung) di RW 005 Kelurahan Maleer, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, pada Rabu (5/6/2024) sekitar pukul 19:30 WIB.

Tak sendiri, Bey juga didampingi Dirut Perumda Tirtawening Kota Bandung Sonny Salimi. Peninjauan dilakukan untuk memastikan penanganan berjalan optimal. 

"Ya, ini musibah. Saya berharap masyarakat yang terdampak bersabar. Jangan khawatir, semua kerusakan dan kerugian akan diganti dan diperbaiki oleh Pemerintah Kota Bandung dan PDAM tentunya," ucap Bey.

Bey pun memastikan pengerjaan dan perbaikan diperkirakan akan berlangsung selama tiga hari atau lebih. Sebab, pihak PDAM harus lebih dulu menangani puing-puing rumah yang roboh dan melebarkan area pipa yang akan diperbaiki.

"Jadi yang utama harus dibereskan dulu dari puing-puing, melebarkan lahan pipa, baru memperbaiki pipa yang jebolnya," kata Bey.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut