“Kami akhirnya fokus menggarap market luar negeri. Pertama bisa menembus Malaysia, secara komunitas dan marketnya sudah jelas. Kami harus percaya diri dengan kualitas yang kami buat,” ucap Emil, sapaan akrabnya, Jumat (7/6/2024).
“Ekspansi market ke luar negeri pun membuat kami melakukan develop produk secara maksimal. Pertama kali kami mengenalkan produk mereka sangat suka akhirnya kami mulai menjual produk dari event sampai akhirnya bisa membuat store offline disana,” tambahnya.
Sejak memutuskan fokus menggarap pasar luar negeri, kinerja bisnis Thirds yang tengah menggelar kampanye berjudul NOBORDERS meningkat secara signifikan. Target berikutnya setelah Malaysia adalah menembus pasar Singapura dan Thailand.
“Sejauh ini, offline store kami ada di Malaysia, kalau di Indonesia produk kami bisa dibeli melalui marketplace atau website resmi. Target kami dalam waktu dekat membuat offline store di Bali, kemudian bisa merambah pasar Singapura dan Thailand,” katanya.
COO Thirds, Fahmi mengatakan bahwa market luar negeri sangat potensial untuk diraih. Salah satu kunci yang harus dimiliki adalah koneksi yang baik.
Editor : Rizal Fadillah