get app
inews
Aa Read Next : Deretan Properti Film Terjual dengan Harga Fantastis, Nomor 5 Helm Darth Vader

Selain God of War, Ini 5 Game yang Layak Dijadikan Film Layar Lebar

Rabu, 17 Juli 2024 | 23:23 WIB
header img
God of War. (Foto: net)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Saat ini, sudah terdapat banyak game yang memiliki storyline luar biasa dan berujung diangkat ke layar lebar.

Salah satunya seperti game Uncharted terbitan Sony Interactive Entertainment yang sudah diangkat ke layar lebar dan dibintangi oleh Tom Holland.

Uncharted menjadi salah satu contoh dari game yang diangkat ke layar lebar dan sebenarnya masih banyak sekali game-game lain yang berpotensi buat menjadi film bioskop.

Lantas, game apa saja yang layak diangkat ke layar lebar? Berikut ulasannya, dilansir dari laman Kincir, Rabu (17/7/2024).

1. Life is Strange

Penggemar game bertemakan graphic adventure tentunya tidak asing dengan Life is Strage. Game terbitan Square Enix ini. Soalnya Life is Strange dikenal sebagai salah satu game dengan narasi terbaik dan sempat masuk ke nominasi game dengan narasi terbaik di The Game Awards 2015.

Game ini memungkinkan pemain menentukan jalan ceritanya sendiri dan konsep tersebut tentunya sangat menarik jika diangkat di layar lebar. Soalnya posibilitas memiliki ending berbeda-beda sudah kerap kita temui di beberapa film masa kini.

2. Horizon Zero Dawn

Aloy dari Horizon Zero Dawn merupakan salah satu karakter perempuan utama di sebuah game masa kini yang sangat ikonis. Ia adalah seorang karakter independen yang berjuang buat mencari jawaban akan masa lalunya.

Selain itu game ini juga memiliki latar dunia yang indah dan memanjakan mata, sehingga akan sangat menarik jika dibawa ke layar lebar. Apalagi teknologi CGI yang kini semakin canggih, membuat potensi game bisa dibawa ke tingkat yang lebih tinggi lagi.

3. Red Dead Redemption

Game terbitan Rockstar Games ini juga terkenal memiliki narasi yang apik. Baik edisi pertamanya maupun Red Dead Redemption 2, keduanya sangat membekas di hati penggemarnya.

Salah satu penyebabnya adalah kehadiran John Morston dan Arthur Morgan sebagai karakter utama di masing-masing game. Keduanya berhasil menjelma menjadi karakter yang badass dan tentunya petualangan mereka sangat layak buat diadaptasi ke layar lebar.

4. God of War

Salah satu game andalan milik Sony Interactive Entertainment ini memang sudah dikenal memiliki storyline yang ciamik. Petualangan Kratos dan Atreus sebagai duo ayah-anak ini berhasil meninggalkan kesan mendalam bagi penggemarnya.

Tentunya akan sangat menarik jika kita bisa melihat Kratos dan Atreus di layar lebar, apalagi sampai saat ini sudah ada banyak rumah produksi yang tertarik menggarap film adaptasi game ini.

Namun hingga saat ini hal tersebut hanya sebatas rumor belaka, dan tentunya God of War bisa menjadi rekomendasi game potensial yang bisa diadaptasi ke film.

5. Detroit Become Human

Buat pecinta game yang mengedepankan storyline ciamik, maka Detroit Become Human menjadi salah satu judul game yang wajib kamu coba. Hal tersebut menjadikan game ini sudah memiliki fondasi yang kuat jika ingin diangkat ke layar lebar.

Game ini menceritakan bagaimana perjuangan android agar bisa dianggap setara dengan manusia. Perasaan kamu akan dibawa naik turun, karena kamu bisa merasa tegang, kesal, hingga sedih selama main game ini.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut