get app
inews
Aa Read Next : Hasil Uji Coba Pramusim: Atletico Madrid Bungkam Juventus 2-0

Bungkam Atalanta 2-0, Real Madrid Juara Piala Super Eropa 2024

Kamis, 15 Agustus 2024 | 08:10 WIB
header img
Real Madrid Juara Piala Super Eropa 2024. (Foto: X @realmadriden)

Tercatat, penguasaan bola Real Madrid mencapai 53 persen, sedangkan Atalanta hanya 47 persen. Secara peluang Real Madrid juga lebih banyak ketimbang Atalanta.

Di saat Real Madrid membuat lima shot on target, Atalanta hanya mencatatkan tiga tembakan tepat sasaran. Lebih unggul secara statistik juga berpengaruh terhadap hasil akhir.

Gol pembuka Real Madrid dicetak Federico Valverde pada menit 59, memanfaatkan umpan dari Vinicius Jr.

Selanjutnya pada menit 68, giliran Kylian Mbappe yang membobol gawang Atalanta setelah enerima umpan dari Jude Bellingham.

Skor 2-0 ini bertahan hingga akhir laga. Real Madrid pun tercatat sebagai tim tersukses di ajang Piala Super Eropa dengan koleksi enam gelar unggul satu trofi dari Barcelona di posisi dua.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut